Lowongan Kerja Terbaru Perusahaan BUMN, Persero, Bank, CPNS

Tips Agar Presentasi Berjalan Sukses

Jika anda merupakan salah satu orang yang sangat mudah grogi serta sering merasa takut jika harus berbicara di depan khalayak ramai, sudah pasti pada saat anda melakukan sebuah persentasi di depan atasan ataupun kolega bisnis merupakan kegiatan yang paling dihindari oleh anda. Banyak sekali hal yang terlihat sepele namun sangat berpengaruh pada presentasi serta gaya bicara anda dalam presentasi tersebut. Terlebih lagi kompetisi bisnis pada saat ini terlihat sangat ketat yang membuat anda harus melakukan yang terbaik agar mendapatkan hasil yang terbaik.

Jika anda pelajari dengan baik, presentasi bukanlah sebuah kegiatan yang sulit untuk dilakukan. Yang anda butuhkan hanyalah melakukan persiapan dengan matang supaya presentasi yang anda lakukan bisa berjalan dengan lancar dan juga sukses. Berikut ini beberapa hal yang yang harus anda perhatikan agar presentasi anda berjalan dengan sukses dan juga lancar.

  • Rapihkan penampilan anda terlebih dahulu sebelum anda melakukan presentasi di depan atasan atau kolega anda. Patikan anda tidak menggunakan parfume yang terlalu menyengat. Rapihkan juga rambut anda sebab rambut juga merupakan bagian yang penting atas penampilan anda agar terlihat lebih segar dan juga menarik. Dengan begitu rasa percaya diri anda akan bertambah.
  • Selesaikan semua pekerjaan anda secepat mungkin. Selesaikan pekerjaan anda jauh sebelum presentasi akan dilaksanakan. Hal ini dapat mengurangi kegiatan yang bisa membuat anda jadi kewalahan. Jika diselesaikan lebih awal, anda akan lebih fokus dalam mempersiapkan semua materi yang akan anda persentasikan.
  • Atur waktu anda sebaik-baiknya. Agar presentasi anda berjalan dengan baik dan sempurna mengatur waktu dengan baik merupakan salah satu kunci yang paling utama. Gunakan waktu luang anda untuk mempersiapkan beberapa materi yang akan di presentasikan, seperti membuat power point sampai antisipasi pertanyaan yang kemungkinan akan di tanyakan oleh rekan kerja anda.
  • Agar presentasi anda tidak terkesan jenuh, anda dapat melengkapi data atau power point anda dengan menambahkan gambar, ilustrasi, statistik atau grafik. Tambahkan beberapa ide kreatif yang anda miliki pada power point anda. Dengan begitu para pendengar akan lebih tertarik untuk memperhatikan bahan presentasi anda.
  • Pada saat anda sedang melakukan presentasi langsung, jelaskan dengan benar semua slide yang anda tayangkan agar para pendengar memahami apa yang anda sampaikan. Selain itu perhatikan cara penyampaian yang baik agar menarik perhatian pendengar. Pastikan tidak ada informasi yang terlewat.

Yang harus anda perhatikan pada saat melakukan presentasi agar presentasi berjalan sukses yaitu tidak bicara terlalu cepat. Biasanya para pendengar akan kesulitan mencerna semua yang telah anda ucapkan. Selain itu juga perhatikan gaya tertawa anda, jangan sampai anda tertawa terbahak-bahak pada saat menjalani presentasi demi kelancaran presentasi anda usahakan rileks.

Semoga Tips ini bermanfaat dan semoga berhasil.....

Facebook Twitter Google+
 
Back To Top