Lowongan Kerja Terbaru Perusahaan BUMN, Persero, Bank, CPNS

Penerimaan Calon Prajurit TNI 2015 Untuk D3-S1 Semua Jurusan

Tentara Nasional Indonesia – TNI merupakan nama sebuah angkatan perang dari negera Indonesia. Pada awal dibentuk bernama Tentara Keamanan Rakyat (TKR) kemudian berganti nama menjadi Tentara Republik Indonesia (TRI) dan kemudian diubah lagi namanya menjadi Tentara Nasional Indonesia (TNI) hingga saat ini. Tentara Nasional Indonesia (TNI) terdiri dari tiga angkatan bersenjata, yaitu TNI Angkatan Darat, TNI Angkatan Laut, dan TNI Angkatan Udara. TNI dipimpin oleh seorang Panglima TNI, sedangkan masing-masing angkatan dipimpin oleh seorang Kepala Staf Angkatan. Panglima TNI saat ini adalah Jenderal TNI Moeldoko. Pada masa Demokrasi Terpimpin hingga masa Orde Baru, TNI pernah digabungkan dengan POLRI. Penggabungan ini disebut dengan ABRI (Angkatan Bersenjata Republik Indonesia). Saat ini TNI AD membuka Penerimaan Calon Prajurit TNI 2015Adapun detail Penerimaan di TNI AD yang bisa dilamar oleh mereka yang tertarik ingin bergabung  dengan persyaratan dan posisi sebagai berikut:
Perwira Prajurit TNI
Persyaratan:
  • Warga Negara Indonesia Pria/Wanita, bukan Prajurit TNI/Polri maupun PNS.
  • Berijazah serendah-rendahnya D-3 sesuai kebutuhan Angkatan.
  • Berumur setingi-tingginya 26 tahun bagi yang berijazah D-3, 30 tahun bagi yang berijazah S-1, dan 32 tahun bagi yang berijazah S-1 Profesi pada saat pembukaan pendidikan pertama.
  • Persyaratan IPK untuk jurusan/program studi terakreditasi “A” tidak kurang dari : 2,80 untuk yang berijazah Sarjana (S-1) dan Profesi, dan 2.70 untuk yang berijazah Diploma (D-3).
  • Persyaratan IPK untuk jurusan/program studi terakreditasi “B” ditambah 0.20, kecuali Perguruan Tinggi binaan Kemhan/TNI. Adapun yang berasal dari Perguruan Tinggi binaan Kemhan/TNI yaitu UPN Veteran, Universitas Suryadarma, STT Adi Sucipto, Universitas Nurtaino (UNNUR), Universitas Jenderal Achmad Yani dan Universitas Hang Tuah, persyaratan IPK tidak kurang dari 2.80.
  • Tinggi badan minimal 163 cm bagi Pria dan 157 cm bagi Wanita.
  • Bersedia menjalani Ikatan Dinas Pertama (IDP) selama 10 tahun dihitung mulai saat dilantik menjadi Perwira TNI.
  • Bersedia ditempatkan dan ditugaskan di seluruh wilayah NKRI.

Materi Seleksi:
  • Administrasi
  • Kesehatan
  • Psikologi
  • Kesamaptaan jasmani, renang & postur
  • Mental ideology 

Bagi anda  yang tertarik dan memenuhi kualifikasi  dengan Penerimaan Calon Prajurit TNI 2015 diatas, silahkan segera kirimkan aplikasi lamaran dan CV serta kelengkapan berkas terbaru lainnya lengkap melalui tata cara pendaftaran berikut: 
Tempat Pendaftaran:
Calon bisa datang langsung ke Kodam, Korem, Kodim, Lantamal, Lanal dan Lanud terdekat, atau bisa secara online pada website: rekrutmen-tni.mil.id



Lowongan kerja ini akan berakhir pada 15 oktober 2015.  Jadi persiapkan diri anda untuk menjadi yang terpilih dan semoga berhasil...


Facebook Twitter Google+
 
Back To Top