Lowongan Kerja Terbaru Perusahaan BUMN, Persero, Bank, CPNS

Lowongan Kerja PDAM Tapin Untuk SMK-S1 Semua Jurusan - Banyak Posisi

Perusahaan Daerah Air Minum Kabupaten Tapin,PDAM Kabupaten Tapin merupakan perusahaan yang semula bernama Badan Pengelola Air Minum (BPAM) Kabupaten Tapin yang dibentuk berdasarkan Keputusan Menteri Pekerjaan Umum No. 133/KPTS/CK/83 tertanggal 20 Agustus 1983, dikelola oleh Badan Pengelola Air Minum Kabupaten Tapin nomor 015 tahun 1990 tanggal 3 Januari 1990 tentang pembentukan Perusahaan Daerah Air Minum Kabupaten Dati II Tapin. Dilihat dari bentuk hukumnya, PDAM Kabupaten Tapin sudah merupakan Lembaga Otonom, yang terpisah dengan Pemerintah Kabupaten Tapin. Dengan demikian seluruh pengelolaan kegiatan perusahaan sepenuhnya menjadi tanggung jawab perusahaan. Saat ini Perusahaan Daerah Air Minum Kabupaten Tapin membuka   lowongan kerja terbaru 2015, Adapun detail lowongan kerja di Perusahaan Daerah Air Minum Kabupaten Tapin yang bisa dilamar oleh mereka yang tertarik ingin bergabung  dengan persyaratan dan posisi sebagai berikut :

Persyaratan Umum :
  • Berkelakukan baik dan tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang memiliki kekuatan hukum tetap;
  • Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS/Anggota TNI/POLRI atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta;
  • Tidak berkedudukan sebagai CPNS atau Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan tidak sedang terkait perjanjian/kontrak kerja instalasi lain.
  • Tidak dalam ikatan dinas dengan instansi lain;
  • Usia pelamar ditentukan berdasarkan tanggal kelahiran yang tercantum pada Surat Tanda Tamat  Belajar/Ijazah yang digunakan sebagai dasar untuk pelamaran;
  • Bagi pelamar wanita tidak dalam keadaan hamil;
  • Sehat jasmani dan rohani;
  • Tidak mempunyai hubungan suami/istri dengan pegawai perusahaan;
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Kabupaten Tapin;
  • Bersedia tidak mengundurkan diri selama 5 (lima) tahun sejak diterima di PDAM.

Bagi anda  yang tertarik dan memenuhi kualifikasi  dengan Lowongan Kerja PDAM Tapin Untuk SMK-S1 Semua Jurusan diatas, silahkan segera kirimkan aplikasi lamaran dan CV serta kelengkapan berkas terbaru lainnya lengkap melalui alamat berikut:

Tata Cara Pendaftaran :
  • Setiap pelamar hanya diperkenankan mengirimkan satu berkas lamaran dan mendaftar hanya untuk satu kode formasi lowonngan.
  • Dokumen yang harus disampaikan bersamaan dengan berkas lamaran adalah sebagai berikut : Daftar Curriculum Vitae, Fotocopy KTP yang masih berlaku, Fotocopy ijazah terakhir dan transkip nilai yang dilegalisir, Pasfoto warna uk 4x6, uk 3x4 dan uk 2x3 masing masing 2 lembar dan Nomor telepon/HP yang dapat dihubungi.
  • Lamaran beserta lampiran tersebut pada poin VI disusun rapi sesuai urutan diatas dalam map.
  • Map lamaran beserta lampiran dimasukan dalam amplop warna coklat. Pada pojok kanan atas cantumkan kode formasi lowongan yang dipilih.
  • Berkas lamaran yang diterima panitia menjadi milik panitia dan tidak dapat diminta kembali oleh pelamar.
Penyerahan berkas lamaran dimulai pada :

Tanggal                        :  2 November sampai dengan 5 Nopember 2015
Jam 08.00 wita sampai dengan jam 16.00 wita.

Tempat                         :  Kantor PDAM Kabupaten Tapin
Jl. Pembangunan No. 8 Rantau

Contact Person             :  Kasliansyah, S.Sos (085348962566)
Johansyah, S.Kom (085248624926)

Bagi pelamar diluar daerah dapat mengirimkan melalui email : pdam.tapin@ymail.com (Persyaratan di scan dalam bentuk pdf, Foto di sisipkan di CV  , kode formasi lowongan dicantumkan pada judul/subyek email). 
Pelamar yang lulus  Administrasi akan di umumkan melalui website PDAM Kabupaten Tapin : www.pdamtapin.com dan Papan Pengumuman Kantor PDAM Kabupaten Tapin.

Persyaratan lain rekrutmen pegawai akan diberitahukan kemudian.
Tahapan Seleksi bagi pelamar yang memenuhi syarat terdiri dari:
  • Seleksi Administrasi.
  • Tes Teori / Tes Kompetensi Dasar (TKD).
  • Tes Psikologi.
  • Wawancara.
  • Tes Kesehatan.
  • Seleksi dilakukan dengan sistem gugur pada sileksi administrasi, bila tidak memenuhi persyaratan yang di tentukan.
  • Tes Teori dan Tes Psikologi nilainya dijumlahkan kemudian diambil nilai rata-rata berdasarkan            rangking.
  • Tes Wawancara di ikuti oleh peserta yang lulus tes Teori dan Psiko tes.
  • Tes Kesehatan dan Tes Urin di ikuti oleh peserta yang lulus tes wawancara yang akan dilaksanakan  oleh Dokter Pemerintah yang ditunjuk oleh PDAM.


Catatan :
* Hanya kandidat dengan kualifikasi terbaik yang akan dipanggil untuk mengikuti tahapan tes berikutnya.


Lowongan kerja ini akan berakhir pada 5 November 2015. Jadi persiapkan diri anda untuk menjadi yang terpilih dan semoga berhasil...


Facebook Twitter Google+
 
Back To Top